Jumat, 04 Januari 2008

Hardisk Laptop 1 Terabyte Sebentar Lagi

Laptop dengan kapasitas hardisk hampir tak terbatas akan segera tersedia di pasaran. Hardisk 1 terabyte alias 1000 gigabyte segera ditanamkan ke laptop-laptop terbaru.

Asustek Computer mungkin menjadi perusahana pertama yang menawarkan laptop dengan kapasitas hardisk 1 terabyte. Produsen laptop asal Taiwan yang terkenal dengan merekAsus itu akan menanamkan dua hardisk sekaligus pada produk terbarunya yang masing-masing berkapasitas 500 gigabyte.

Laptop dengan seri Asus M50 dan M70, masing-masing akan tersedia di pasaran pada Februari dan Maret. Harga jual resminya belum dirilis.

Hardisk laptop dengan kapasitas 500 gigabyte akan disediakan Hitachi Ltd. Produsen hardisk dari Jepang itu juga menjadi perusahaan pertama yang menawarkan hardisk dengan kapasitas hingga 500 gigabyte. Hardisk laptop terbesar saat ini baru berkapasitas 320 gigabyte produksi Western Digital Corp.

Sebuah hardisk 500 gigabyte mampu menyimpan video digital hingga 500 jam, 178 film standar DVD, atau 125.000 file musik berdurasi 4 menit. Dengan kapasitas sebesar itu, laptop tak kalah dengan desktop dan tak perlu hardisk eksternal yang lebih dulu tersedia dalam kapasitas 1 terabyte tahun lalu.(AP/WAH)





dikutip dari Kompas.com

Tidak ada komentar: